Kamis, 22 Mei 2014

Harry Tanoe Akan Buat Partai Sendiri

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA-  Dua kali pindah partai dari Partai NasDem dan Partai Hanura akhirnya membuat pengusaha Harry Tanoe berniat membentuk partai sendiri. Pendirian partai ini nantinya bisa dari ormas Persatuan Indonesia (Perindo) atau membentuk partai baru.

"Kami sepakat membuat partai politik," ujar Hary Tanoe usai menghadiri Rapimnas Perindo di MNC Tower, Jakarta Pusat, Kamis (22/5/2014).

Menurutnya pemilik MNC Group ini pendirian partai merupakan hasil dari Rapimnas. Tujuan pendirian partai politik ini nantinya diharapkan menjadi jembatan perubahan.

Dengan mendirikan partai politik Ketua Umum Perindo ini mengatakan bisa membuat program yang diatur oleh partainya sendiri.
Partai politik ini nantinya bisa menjadi bagian perubahan dalam merubah Indonesia lebih baik.

Selain itu jumlah massa Perindo yang semakin bertambah menjadi alasannya membuat partai sendiri. Oleh karena itu ia mengambil kebijakan dengan mendirikan partai agar bisa bergerak lebih cepat
Sumber:  tribunnews
Categories: ,

0 komentar: